RSS

Kepala Stasiun RRI Tanjung Pinang Dilantik

PRO3RRI - Tanjung PInang:: Sebagai Radio Publik, RRI dinilai telah melakukan berbagai perubahan, bahkan sejak tahun 2008 media ini banyak meraih sukses. Demikian dikemukakan Direktur Utama LPP RRI Parni Hadi dalam sambutan tertulis dibacakan Direktur Administrasi Gun Sukma Gunadi pada acara serah terima jabatan Kepala RRI Tanjungpinang hari ini(19/2) di Gedung Serbaguna RRI Tg.Pinang.

Sukses RRI tersebut menurut Direktur Utama berkat adanya kerja keras yang dilakukan seluruh karyawan sampai ke daerah. Menghadapi Pemilu 2009 RRI sebagai media public diminta tidak memihak kepada partai manapun. Meski RRI sudah dapat menunjukkan kerja keras dalam melayani public selama ini tetapi belum banyak yang dapat diraih karyawan karyawati terutama masalah kesejahteraan.

Dalam sambutan tertulis Direktur Utama RRI Parni Hadi yang dibacakan Direktur Adm Gun Sukmagunadi mengatakan, dengan dicanangkan tahun ini sebagai tahun peningkatan kesejahteraan karyawan, maka diharapkan kinerja RRI akan lebih baik pula. Acara serah terima Jabatan RRI Tanjungpinang dilakukan dari pejabat lama Haji La Sirama kepada yang baru Haji Santoso.

Pejabat lama mendapat promosi sebagai kepala Stasiun RRI Mataram, sedangkan pejabat Baru sebelumnya sebagai Kepala Bagian Keuangan RRI Kantor Pusat. Selain Dewan Pengawas RRI Kabul Budiono acara serah terima juga disaksikan Gubernur Kepri, Walikota Tanjungpinang dan wakil Bupati Bintan, serta 5 Kepala RRI se Korwil 10.

0 komentar:

Posting Komentar